Translate

Candlestick Hammer & Hanging Man


Hammer dan hanging man adalah candle yang mempunyai bentuk yang sama, yaitu body kecil dengan shadow di bawah. Perbedaan hanya pada letaknya. Saat muncul di pasar yang sedang downtrend, maka itu disebut hammer. Sedangkan saat muncuk di pasar yang sedang uptrend maka disebut hanging man.
Syarat untuk terjadinya hammer dan hanging man adalah terdapat bodi yang kecil dan lower shadow yang panjang. Lower shadow ini minimal dua kali panjang bodi. Hammer dan hanging man tidak memiliki upper shadow atau jikapun ada upper shadow ini pendek. Warna bodi pada hammer dan hanging man tidak terlalu penting.

Pentingnya hammer dan hanging man adalah pada letaknya. Saat muncul di pasar yang sedang konsolidasi, hammer dan hanging man ini tidak memiliki arti yang penting. Namun saat muncul di pasar yang sedang trend, keduanya menunjukkan potensi terjadi reversal.

Hammer memberikan peringatan kemungkinan perubahan dari downtrend ke uptrend. Semakin panjang lower shadow, maka kemungkinan terjadinya reversal semakin besar. Demikian juga jika hammer ini muncul pada daerah yang dekat dengan level support, maka kemungkinan terjadinya reversal semakin besar.

Sebagai contoh hammer yang terjadi pada index DBX berikut ini. Setelah terjadi downtrend, muncul hammer. Setelah hammer ini index DBX mengalami uptrend.
Hanging man memberikan peringatan kemungkinan perubahan dari uptrend menjadi downtrend. Sama seperti hammer, semakin panjang lower shadow, semakin, maka semakin kuat kemungkinan terjadinya reversal.

Sebagai contoh adalah hanging man yang terjadi pada index KOSPI 200. Setelah munculnya hanging man ini, index KOSPI 200 mengalami downtrend.

Sama seperti candlestick lainnya, dalam trading menggunakan hammer & hanging man perlu alat technical analysis lainnya untuk meperkuat probabilitas dari hammer dan hangina man ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Prediksi dan Kesempurnaan - Dua Musuh dari Trading yang Sukses

Sebagian besar calon pedagang sering menjadi mangsa dua keyakinan irasional - Prediksi dan Kesempurnaan . Gagasan yang salah bahwa untuk men...